Lombok Tengah, sasambonews.com -- - Menjelang hari pemungutan suara Pemilu 2019 tanggal 17 April besok, Danrem 162/WB Kolonel Inf Ahmad Rizal Ramdhani, S.Sos. SH. M.Han., bersama rombongan dari Korem melaksanakan pemantauan dan peninjauan langsung ke Kabupaten Lombok dan Lombok Timur, Selasa (16/4). Di wilayah Kabupaten Lombok Tengah, Danrem didampingi Dandim 1620/Loteng Letnan Kolonel Czi Prastiwanto dan rombongan mengunjungi Dusun Montong Dao Desa Tratak Kecamatan Batukliang Utara. "Pemantauan dan peninjauan ini dilakukan sebagai bentuk tanggung jawab kami selaku aparat keamanan memback up Kepolisian dalam pengamanan Pemilu 2019," ujar Danrem disela-sela penijauan.
Dijelaskannya, pihaknya sudah menyiapkan 4.399 personel terdiri dari anggota Korem dan jajaran beserta anggota Satgas Terpadu Rehab Rekon untuk memperkuat Polri dalam pengamanan Pemilu baik sebelum, saat dan setelah pemungutan suara.
Sesuai arahan Danrem, bagi daerah yang sudah dipetakan rawan konflik agar dilakukan penebalan personel untuk mengantisipas segala kemungkinan sehingga tidak mengganggu pelaksanaan Pemilu baik Pileg maupun Pilpres terutama saat penghitungan suara.
Orang nomor satu di jajaran Korem tersebut juga menghimbau kepada seluruh lapisan masyarakat agar ikut membantu mengawasi jalannya Pemilu dari segala kecurangan, money politik maupun intimidasi yang dilakukan oleh perorangan maupun kelompok pada hari - H pencoblosan besok, dan datang lebih awal sehingga mulai pukul 07.00 Wita pelaksanaan pencoblosan dapat dimulai sampai dengan pukul 13.00 Wita. "Untuk petugas PPS yang ada di TPS masing-masing agar selalu berkoordinasi dengan PPK dan aparat keamanan dengan harapan kegiatan dapat berjalan aman dan lancar.
Usai melakukan peninjauan dibeberapa lokasi, Danrem 162/WB dan rombongan bertemu dengan Kapolda NTB Irjen Pol Drs. Achmat Juri, MH., di Polsek Pringgasela dan Kapolres Lotim untuk bersama-sama melakukan pengecekan Posko Terpadu Pam Pemilu 2019. (An)
Related Posts :
Ketua Fraksi Nasdem: Kedepan Jika Masih Ada Proyek yang buruk di Lamsel, Kita yang terdepan Laporkan Kerugian Negara KALIANDA, KALIANDANEWS - Fraksi Gabungan Nasdem-Perindo-Hanura menggritik sejumlah kualitas proyek pekerjaan yang dilaksanakan oleh Dina… Read More...
Ini Pesan Natal Wabup Nias Saat Hadiri Perayaan Natal IKIP Gunungsitoli Wabub Nias Arosokhi Waruwu |Foto: Ferry Harefa Nias, - Wakil Bupati Nias, Arosokhi Waruwu turut menghadiri acara peraya… Read More...
Tersambar Petir Warga Ungga TewasLombok Tengah, SN - Pada Hari jum'at 13 Desember 2019, sekitar Pukul 15.30 wita, hujan sangat deras turun di Lombok Tengah termasuk juga di… Read More...
Tiga Pelaku Penikaman Pemuda Ghanemo Ditangkap AMBON - BERITA MALUKU. Dari hasil pengembangan dan pencairan, yang dilakukan kepolisian, Sat Reskrim di buck up dari satuan intelejen, a… Read More...
10 Kelompok Nelayan di Maluku Terima Bantuan Sarana Penangakapan Ikan AMBON - BERITA MALUKU. 10 Kelompok nelayan di Maluku, menerima bantuan sarana penangkapan ikan. Bantuan ini diserahkan langsung oleh … Read More...