Pengobatan Gratis Aliansi Sahabat Rustandi Sasar Warga Gang Sakola Plered



SJO PURWAKARTA. Aliansi Sahabat Rustandie (ASRI), Minggu (30/4) memberikan pemeriksaan dan pengobatan Gratis terhadap warga masyarakat Gang Sakola Desa Plered Kecamatan Plered Kabupaten Purwakarta.

Dewi (36) salah satu warga setempat menyampaikan terima kasih kepada Tim ASRI yang telah memberikan pengobatan dengan tidak di pungut biaya.

"Setidaknya, dengan adanya pemeriksaan pengobatan gratis ini, sangat membantu dan meringankan warga Plered dalam upaya mendapatkan pelayanan kesehatan secara gratis. Saya menghaturkan terima kasih Pa Rustandie ," ujar Dewi di lokasi pengobatan gratis.

Ustadz Nur Ahmad Hasanudin, Pimpinan Majelis Irsyadul Anam Al Qhadiri Plered menyambut baik Bakti Sosial (Baksos) berupa pengobatan gratis yang diberikan oleh Tim ASRI. Karena, selain pengobatan gratis, sebut dia, Tim ASRI juga memfasilitasi kegiatan keagamaan seperti Tabligh Akbar Isra Miraj, MTQ dan Bazaar.

"Mudah mudahan aksi kemanusian ASRI ini tidak cuma hari ini saja, tetapi dapat dilakukan dimasa yang akan datang juga," harap Ustad Nur yang juga sebagai Penasihat Himpunan Muda Mudi Mengaji dan Salawatan (Hammas).

Di tempat yang sama Koordinator ASRI, Dian Novi Setiawan menyebutkan, Pengobatan gratis dilakukan pemeriksaan kesehatan secara umum. "Meliputi pemeriksaan ibu hamil dan anak serta penyakit umum," jelasnya.

Selain di Plered, lanjut Dian, pengobatan gratis ini dilakukan ditempat lain juga yakni di Kecamatan Wanayasa bersama Ikatan Pemuda Santri (Ikapsi).



"Hari ini kita serentak menggelar pengobatan gratis dan harapan kita memberikan akses bagi warga kurang mampu," pungkasnya. (DeR)

Subscribe to receive free email updates: