Kemenag Nias Utara akan kerjasama dengan Lembaga Keagaaman

Kakan Kemenag Nias Utara, Yamamoni Laoli |
Foto : Haogo Zaga

Lotu - Kantor Kementrian Agama Kabupaten Nias Utara akan menjalin kerjasama dengan Lembaga-lembaga Organisasi Agama dan Keagamaan diseluruh Kabupaten Nias Utara, Hal itu disampaikan oleh Kepala Kantor Kementrian Agama Kabupaten Nias Utara, Yamamoni Laoli saat ditemui diruang kerjanya, Senin (06/02/2017).

"Kementrian Agama Kabupaten Nias Utara hadir untuk memberi daya dorong dan memfasilitasi masyarakat dalam kehidupan beragama atau Pembangunan Agama dan Keagamaan, Dalam waktu dekat, kami akan menjalin kerjasama dengan Lembaga-lembaga Organisasi Agama dan Keagamaan diseluruh Kabupaten Nias Utara," ujar Yamomoni.

Ia juga menjelaskan, sesuai dengan amanat peraturan bahwa Kementrian Agama sebagai salah satu Lembaga pembantu Presiden dalam kehidupan beragama atau Pembangunan Agama dan keagamaan, meski demikian Pemerintah melalui kementrian agama tidak bisa menginterfensi atau mencapuri urusan yang sifatnya dontrin dari masing-masing agama.

"Kepada seluruh masyarakat Kabupaten Nias Utara untuk semakin Religius agar tidak mudah terprobokasi dan tidak mudah termakan isu tetapi tetaplah mengedepankan bahwa Tuhan yang ia percaya, Allah yang ia percaya sesungguhnya nyata dengan apa yang ia lakukan atau kerjakan disetiap waktu," harap Yamamoni mengakhiri  (Haogô zega)

Subscribe to receive free email updates: