 |
Satpol PP Kabupaten Blora menertibkan papan reklame yang sudah melanggar ketentuan izin dan pajak daerah. (foto: dok-ib) |
BLORA. Lantaran sudah tidak berijin dan tidak melakukan pembayaran pajak reklame, beberapa buah baliho yang merupakan media iklan sebuah produk milik swasta di Kecamatan Cepu terpaksa ditertibkan oleh Satpol PP Kabupaten Blora, Selasa (18/7/2017) kemarin.
Penertiban dilakukan oleh belasan petugas dengan dipimpin langsung oleh Kepala Satpol PP Kabupaten Blora Anang Sri Danaryanto S.Sos, MMA. Setibanya di kawasan Ketapang, petugas langsung menyisir keberadaan baliho yang masih berlaku masa izinnya dan yang sudah tidak berlaku.
Tidak butuh waktu lama, setidaknya ada dua baliho besar yang terpaksa dipotong dan diangkut menggunakan truk Satpol PP. Pasalnya baliho tersebut sudah tidak berlaku dan tidak setor pajak reklame. "Ada dua yang ditertibkan langsung kita copot," ucap Anang Sri Danaryanto.
 |
Papan reklame dirobohkan Satpol PP. (foto: dok-ib) |
Menurutnya, penertiban reklame tersebut sudah sesuai dengan tugas pokok dan fungsi Satpol PP sebagai pembina, pengawas dan penegak peraturan daerah untuk menciptakan suasana yang tertib, aman, tentram, indah dan rapi. " Hal ini dilakukan untuk menjaga ketertiban umum sesuai Perda no. 1 tahun 2017," lanjutnya.
Selain itu penertiban reklame menurutnya dimaksudkan untuk memberi sok terapi bagi para pengusaha agar dalam memasang papan reklame untuk mengurus izin terlebih dahulu dan membayar pajak daerah. Karena pajak daerah merupakan sumber pendapatan asli daerah guna pembiayaan pelaksanan pembangunan di Kabupaten Blora.
Pihaknya menyampaikan bahwa penertiban akan dilakukan terus secara bertahap, tidak hanya di satu kawasan saja, namun menyeluruh se Kabupaten Blora. (res-infoblora)
Related Posts :
Karakter Star Wars Tampil dalam Video Rekrutmen Polisi di Texas Karakter makhluk berbulu Chewbacca dari film Star Wars tampil dalam video rekrutmen polisi Texas. News Internasional, AUSTIN - Kepolisi… Read More...
Senator AS: Perang dengan Korea Utara Semakin Dekat... News Internasional, Washington, DC - Pentagon harus mulai memindahkan keluarga prajurit militer Amerika Serikat ke luar Korea Selatan se… Read More...
KP3 Sidak Beberapa Gudang Pupuk BersubsidiPenulis : Dimaz Akbar Rabu 4 Desember 2017 Probolinggo,KraksaanOnline.com – Dalam rangka memastikan ketersediaan pupuk bersubsidi bagi… Read More...
Dianggap Terlalu Mudah, Promotor Manny Pacquiao Tidak Tertarik dengan Rencana Pertarungan Melawan Conor McGregor Manny Pacquiao, menyapa penonton setelah kalah dari Floyd Mayweather Jr. dalam laga unifikasi kelas welter di MGM Grand Garden Arena, Las … Read More...
Pemuda Batam Ini Edit Foto Dirinya Bareng Girl's Squad, Chelsea Islan hingga Raisa, Netizen: "Gustiiii Nu Agung..." Kreatif, KEAHLIAN seseorang tidak bisa dianggap remeh. Sekalipun itu terkesan sangat biasa. Seperti yang dilakukan Syahril Ramadan. Ak… Read More...