Laporan Dan Cuplikan Gol Pertandingan Liverpool 3-0 Middlesbrough



SBOBET Indonesia - Liverpool mengamankan satu tiket ke play-off Liga Champions berkat kemenangan 3-0 atas Middlesbrough, Minggu (21/5) malam WIB. The Reds finis di peringkat keempat Liga Primer Inggris, unggul satu poin atas Arsenal di tempat kelima.

Roberto Firmino pulih tepat waktu, tapi Jurgen Klopp tak ingin mengorbankan performa apik Daniel Sturridge. Dua striker itu pun diduetkan, sementara Philippe Coutinho mendukung di belakangnya.

The Reds mendapatkan peluang pertama lewat Nathaniel Clyne. Bek kanan Inggris itu menerima umpan silang James Milner dengan kaki kanannya. Sayang, tendangan sang bek masih melebar ke samping kiri gawang.

Georginio Wijnaldum menjadi pemain selanjutnya yang menyianyiakan peluang. Gelandang Belanda itu sukses menguasai bola liar di kotak penalti, tapi terlalu lama menahan bola. Alhasil, bek Middlesbrough punya cukup waktu untuk menutup ruang tembak.

Gagal di kesempatan pertama, Wijnaldum membayarnya lunas jelang jeda turun minum. Kerja sama apik Sturridge dan Firmino berujung pada terobosan ke kotak penalti. Wijnaldum menyambarnya dengan sepakan keras ke tiang dekat, membawa The Reds unggul di paruh pertama.

Ketegangan telah lepas dari pundak Liverpol setelah gol Wijnaldum tersebut. Permainan Adam Lallana dkk tampak semakin cari, terutama dalam kombinasi di sepertiga akhir. Gol kedua tercipta tak lama setelah babak kedua dimulai.

Kali ini giliran Philippe Coutinho yang menggoyang gawang The Boro. Si Penyihir Cilik kembali menunjukkan sulapnya dari eksekusi tendangan bebas. Bola lengkungnya membentur tanah dan menyasar sudut gawang Brad Guzan.

Lallana tak mau kala dan ikut mencantumkan namanya di papan skor. Gol eks penggawa Southampton itu berawal dari serangan balik cepat. Menerima umpan Wijnaldum, ia menaklukkan Guzan dengan eksekusi dinginnya.







AFILIASI :
#Bolahero , #Ceriwis , #MajalahMandiri , #MentariMovie ( Nonton Online Subtitle Indonesia )

Subscribe to receive free email updates: