Premiere Division - Antoine Griezmann mencetak sepasang gol saat Atletico Madrid mengepak kemenangan 3-0 atas Valencia di Vicente Calderon, Minggu (5/3) malam WIB.
Pasukan Diego Simeone menelan hasil imbang 1-1 dengan Deportivo La Coruna, laga yang diwarnai cedera kepala Fernando Torres, sebelum pertandingan ini.
Griezmann menjadi pembuka sekaligus penutup gol di Calderon, sementara Kevin Gameiro ikut menorehkan namanya di papan skor pada babak kedua.
Menyusul hasil ini, persaingan tempat Liga Champions menjadi makin ketat karena klub ibu kota Spayol tersebut melangkahi Real Sociedad dan menempati peringkat keempat dengan 49 poin atau unggul satu dari Sociedad.
Kiper Los Che Diego Alves dipaksa melakukan penyelamatan gemilang di menit ketiga, ketika ia menggagalkan kans emas dari Filipe Luis, tapi gol pembuka akhirnya tercipta tak lama kemudian.
Koke sukses merangsek ke lini belakang Valencia sehingga ia dengan mudah memberikan passing untuk Griezmann. Striker Prancis itu tanpa kesulitan menaklukkan Alves di pojok kiri untuk menambah koleksi golnya menjadi sepuluh di 2017 ini.
Simone Zaza menciptakan peluang pertama bagi Valencia setelah 26 menit ketika tendangan bebas Dani Parejo berhasil dijangkaunya, tapi sundulan pemain asal Italia tersebut masih melebar dari gawang Atletico.
Tuan rumah hampir menggandakan skor di menit pertama babak kedua, saat sepakan Yannick Carrasco berhasil disapu Mangala, meski ia sudah melewati kawalan Alves.
Meski demikian, Mangala gagal menghentikan laju Atletico tidak lama kemudian saat Filipe Luis melepaskan umpan matang yang langsung dikonversi Gameiro untuk membawa Atletico unggul 2-0.
Griezmann seharusnya mengubah kedudukan setelah 53 menit ketika ia menerima passing Koke, tapi Alves membuat penyelamatan hebat.
Munir El Haddadi sempat menguji ketangguhan Jan Oblak di bawah mistar dengan tembakan spekulasi dari luar kotak penalti. Sementara Mangala sukses membendung kans emas Gameiro di kotak penalti.
Atletico akhirnya mencetak gol ketiga di sisa tujuh menit pertandingan, dengan Griezmann memaksimalkan umpan terobosan Thomas Partey dari jarak dekat.
Sementara itu di pertandingan lainnya, Deportivo La Coruna menang tipis 1-0 di Sporting Gijon meski penalti Emre Colak sempat gagal di menit ke-32. Gol tunggal Deportivo dicetak Pedro Mosquera di pengujung babak pertama dengan memanfaatkan umpan Faycal Fajr.
Untuk Video Highlight Dan Gol Lainnya : https://goo.gl/SuPaQP