Serie A - Sampdoria harus mengakhiri tren positif tak terkalahkan di tujuh pertandingan Serie A Italia setelah menyerah 1-0 dari Juventus, Minggu (19/3).
Adalah gol semata wayang Juan Cuadrado di menit ketujuh yang memberikan tiga angka kepada I Bianconeri, yang kian kukuh di pucuk tabel dengan 73 poin, unggul sepuluh angka dari Napoli di peringkat kedua.
Sementara Sampdoria tertahan di anak tangga kesembilan dengan 41 poin.
Sampdoria menunjukkan permainan terbuka di awal pertandingan dan mendapat kans membuka keunggulan. Fabio Quagliarella sukses menghindar dari kejaran Kwadwo Asamoah di sisi kanan dan tampak memberikan umpan kepada Luis Muriel yang tak mendapat kawalan dari bek Juventus, sayang sang striker tak mampu menerima umpan dengan gemilang.
Di menit ketujuh justru Juventus yang membuka keunggulan, membungkam suporter tuan rumah. Hanya sesaat setelah Quagliarella menyia-nyiakan pekuang emas, Juan Cuadrado menerima umpan silang Asamoah untuk melepaskan sundulan keras yang bersarang di gawang Puggioni.
Gol I Bianconeri tampaknya berhasil meruntuhkan kepercayaan diri Sampdoria, sementara tim tamu makin nyaman mendominasi permainan. Sebuah kemelut terjadi di depan gawang Puggioni, ketika ia dengan cemerlang menepis tembakan Gonzalo Higuain dari jarak dekat. Mario Mandzukic yang berusaha memanfaatkan bola rebound tak mampu memaksimalkan peluangnya dan bola pun meninggalkan lapangan.
Sayang di tengah dominasi permainan, Juventus kehilangan Paulo Dybala yang mendapat cedera dan harus ditarik keluar di menit ke-28. Massimiliano Allegri memasukkan Marko Pjaca untuk mengisi tempat yang ditinggal pemain timnas Argentina tersebut.
Sampdoria sendiri bukannya tanpa perlawanan saat menghadapi gempuran Juventus. Quagliarella nyaris menyamakan kedudukan usai menerima crossing dari Jacopo Sala, namun meski tembakannya bagus, bola tak meluncur ke sasaran yang tepat.
Di pengujung babak pertama Higuain hampir menggandakan keunggulan setelah bermain umpan satu dua dengan Pjaca di dekat kotak penalti, tapi lagi-lagi Puggioni menggagalkan peluang tim tamu.
Babak kedua diawali dengan aksi Buffon melakukan penyelamatan gemilang untuk menggagalkan peluang Quagliarella, namun I Bianconeri langsung membalas lewat tembakan voli Higuain sayang ia lebih dulu terjebak offside.
Sampdoria mampu meredam sejumlah ancaman yang dilancarkan Juventus ke area pertahanan mereka.
Di menit 67 Muriel memberikan umpan ke dalam kotak penalti untuk Schick dan sang pemain pengganti nyaris melepaskan tembakan, tapi Asamoah membuat tekel gemilang untuk membantu kinerja Buffon.
Sampdoria makin meningkatkan serangan mereka memasuki menit akhir pertandingan. Sebuah tembakan Quagliarella dari jarak 12 yard masih melambung di atas mistar gawang. Peluang kembali didapatkan tumah rumah saat injury time, sayang sundulan Regini dari jarak dekat setelah menerima corner Muriel belum tepat sasaran.
Kemenangan 1-0 untuk Juve bertahan sampai laga usai.
Untuk Video Highlight Dan Gol Lainnya : https://goo.gl/7X9dSs