http://ift.tt/20kt43r - Berita Terkini Park Si Yeon Terbaru Hari Ini -Bagi pecinta drama "Nice Guy" pastinya sempat dibikin gemas oleh peran antagonis Park Si Yeon. Namun aktris yang kini sudah menjanda tersebut justru masih akrab dengan lawan mainnya yaitu Song Joong Ki.
Bisa dilihat dari postingan Instagram yang diunggahnya pada Jumat (20/1). Bintang drama "Fantastic" tersebut menyampaikan perasaan bahagianya lantaran mendapat kunjungan dadakan dari Song Joong Ki. Saat itu ia sedang melakukan pemotretan.
Dalam foto, Park Si Yeon tampak pamer kedekatannya dengan Song Joong Ki. Ia merangkul bintang drama "Descendants of the Sun" itu sambil tersenyum bahagia. Sedangkan Song Joong Ki sendiri tampak sama girangnya dengan Park Si Yeon.
"Terima kasih Joong Ki atas kunjungannya. Ini seperti foto keluarga ya," tulis Park Si Yeon. Alhasil postingannya ini dibanjiri komentar fans.
"Wah jadi baper kangen 'Nice Guy'," komentar fans. "Reuni yang membahagiakan," tambah netter lain. "Kurang Moon Chae Won nih, ini bikin aku ingin nonton dramanya lagi," pungkas lainnya.
Sementara itu, Song Joong Ki belum lama ini sudah merampungkan proses syuting film "Battleship Island". Namun jadwal tayang perdana yang rencananya kisaran tahun ini belum dipastikan.