Foto: M Iqbal/detikcom |
Media Online Antara – Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)-Djarot Saiful Hidayat telah resmi jadi pasangan cagub-cawagub DKI yang diusung PDIP, Golkar, NasDem, dan Hanura.
Setelah pendaftaran, Megawati memakaikan jas merah ke Ahok. Ada apa ini?
Setelah proses pendaftaran selesai Megawati, Ahok, Djarot dan para petinggi parpol pengusungnya menggelar konferensi pers.
Sebelum ada yang bicara, seorang politisi PDIP mencoba memakaikan jas merah tanpa lambang PDIP ke Ahok. Namun Ahok menolak. Jas itupun sempat ditaruh di kursi, lalu diambil oleh Megawati. Lalu Megawati memakaikan jas merah ke Ahok, tak ada lagi penolakan. Ahok tampak kikuk namun mau saja memakai jas merah tersebut.
Sebelum pendaftaran Ahok memang sempat menegaskan bahwa dirinya diusung PDIP namun bukan kader partai banteng itu. Jas yang dipakaikan ke Ahok tidak berlambang PDIP.
Setelah memakaikan jas itu Mega pun tersenyum kemudian duduk di kursi yang disediakan.
"InsyaAllah dengan telah dilakukannya hal ini ma tentunya saya berharap pada 2017 bahwa Pilkada DKI Jakarta ini kita akan melakukannya dengan cara demokratis, aman dan stabil, " kata Mega dalam sambutannya di KPU DKI Jakarta di Salemba, Jakarta, Rabu (21/9/2016).
Ahok pun kemudian mengucap terimakasih sudah diusung PDIP, Golkar, NasDem, dan Hanura di Pilgub DKI.
"Pertama-tama saya dan Pak Djarot mengucapkan terimakasih kepada Ketum PDIP Ibu Megawati dan tentu dari pengurus PDIP DKI, Hanura, Golkar dan NasDem, empat partai yang mempercayai kami yang bisa meneruskan pembangunan Jakarta yang dimulai Pak Jokowi pada 2012," kata Ahok dalam sambutannya.
sumber: detik.com
LIKE And SHARE
Source link